SDM..,SDM.., & SDM

Faktor SDM adalah faktor yang sangat vital dalam bisnis jasa seperti hotel. SDM dapat membuat sebuah bisnis hotel sangat maju atau sebaliknya. Banyak para pemilik hotel khususnya hotel-hotel skala kecil menengah yang tidak menggunakan jasa operator hotel mengalami masalah yang cukup serius dengan SDM. Permasalahan-permasalahan yang dihadapi pada umumnya berkaitan dengan aspek profesionalisme seperti skill, knowledge & attitude.

  • Skill : Karyawan tidak cukup kompeten untuk mengerjakan pekerjaan-pekerjaannya sehingga output pekerjaan kurang baik.
  • Knowledge : Karyawan berpengetahuan terbatas khususnya yang berkaitan dengan perkembangan tekhnologi informasi yang sangat mempengaruhi usaha hotel
  • Attitude : Karyawan berperilaku kurang baik seperti malas, kurang jujur, tidak ada inisiatif,  tidak ramah, tidak cekatan, tidak helpful dll.

Dengan berbagai permasalahan yang ada tentang SDM tersebut, banyak pemilik hotel ragu untuk melakukan pengembangan usaha hotelnya misalnya menambah kamar, merenovasi interior, menambah fasilitas seperti restoran & ruang meeting dll.   Pertanyaan yang umum muncul adalah apabila hotel  secara produk fisik sudah baik, apakah SDM akan mampu mengemban tugas kedepan dengan baik karena untuk melakukan renovasi membutuhkan biaya yang tidak sedikit. Apakah investasi akan kembali atau akan terbuang sia-sia?

Timbulnya permasalahan-permasalahan SDM tersebut pada umumnya disebabkan oleh beberapa faktor berikut:

  1. Kesalahan pada saat rekruitmen awal
  2. Tidak ada training secara kontinyu kepada para karyawan
  3. Pengawasan kurang intensive
  4. Manager hotel tidak memberikan arahan kepada karyawan dan kurang bertanggung jawab
  5. Manager tidak memiliki leadership dan pengalaman yang cukup
  6. Hotel tidak mempergunakan perusahaan jasa operator hotel

Bisnis hotel adalah bisnis jasa melayani tamu 24 jam sehari sehingga posisi SDM yang handal, professional, ramah, cekatan dan selalu siap melayani tamu akan memberikan pengaruh posistif bagi perkembangan usaha ini. Tanpa SDM yang handal, produk yang baik akan menjadi terlihat kurang baik karena kurangnya perawatan oleh karyawan sehingga tamu akan berkomentar.,” sayang sekali hotel bagus namun karyawannnya tidak professional”.

Untuk meningkatkan professionalisme karyawan dapat dilakukan dengan cara training secara kontinyu, pengarahan dan pengawasan secara intensif dimana hal tersebut dapat dilakukan dengan cara merekrut seorang manager hotel yang handal. Namun, mengingat manager hotel juga adalah manusia biasa yang membutuhkan bimbingan, arahan, motivasi, sosialisasi dll, maka penggunaan perusahaan jasa pengelola hotel akan memberikan output lebih baik karena manager hotel akan selalu berkompetisi dengan manager unit lain, diberikan target serta tantangan-tantangan untuk mencapai sebuah tujuan. Selain itu, dukungan dari kantor pusat dalam hal pemasaran hotel akan membuat hotel jauh lebih dikenal dengan metode-metode pemasaran terkini dan agresif.

KN MANAGEMENT adalah sebuah perusahaan yang menyediakan jasa pengelolaan hotel di Indonesia yang mengkhususkan pada hotel-hotel kecil menengah yang sebagian juga mengalami permasalahan-permasalah SDM seperti tersebut diatas dan beberapa hotel tersebut mengalami penurunan tingkat hunian kamar. Dengan pengalaman serta metode yang sudah kami jalankan dan terbukti effektif, KN MANAGEMENT siap membantu para pemilik hotel di seluruh wilayah Indonesia yang memiliki permasalahan-permasalahan diatas agar dapat bersaing secara kompetitif.

 

Terima Kasih,

KN MANAGEMENT
Business Development: 0812-1364-3814

Leave a comment